Hai Mahasiswa Indonesia!!!
Salam Ilmiah!
Setelah pendaftaran dan pengiriman karya Gelombang I
ditutup, sekarang sudah dibuka pendaftaran dan pengiriman karya Gelombang 2
Kime On Ideas Competition (KOIN). Yuk segera kirimkan karya teman-teman,
jangan sampai lupa batas tanggal pengiriman.
Sambil menunggu batas akhir pengumpulan dan pengumuman
finalis, berikut ini adalah Tim Reviewer yang akan mereview karya dari
teman-teman semua yang sudah mengirimkan karyanya. Reviewer berasal dari masing-masing
fakultas yang tentunya sudah menguasai bidang ilmu yang berhubungan dengan
subtema dalam KOIN 2016. Tim Reviewer
diketuai oleh Bapak Sandy Arief S.Pd., M.Sc sekaligus pendamping KIME FE Unnes yang
berasal dari Fakultas Ekonomi. Adapun anggota reviewer terdiri atas Widya Hary
Cahyati S.KM, M.Kes (Fakultas Ilmu Keolahragaan), Nurdian Susilowati S.Pd.,
M.Pd. (Fakultas Ekonomi), Kriswanto S.Pd. M.T (Fakultas Teknik), Cahyo Seftyono
S.Sos., M.A. (Fakultas Ilmu Sosial), dan Dr. Yustinus Ulung Anggraito, M.Si (Fakultas
MIPA).
#KOIN2016
#KIMEGemilang2016